Mukomuko Post: Karir
Terima kasih atas minat Anda untuk bergabung dengan tim Mukomuko Post. Kami adalah media informasi, pendidikan, dan berita yang berperan sebagai kontrol sosial untuk Mukomuko dan Nusantara.
Jika Anda tertarik untuk menjadi bagian dari kami, berikut adalah kriteria yang kami cari:
1. Latar belakang pendidikan Jurnalistik diutamakan, tetapi kami terbuka untuk semua jurusan dan fresh graduate yang berbakat.
2. Kemampuan menulis yang baik, menarik, dan akurat sesuai dengan tenggat waktu sangat dihargai. Jika Anda memiliki hobi menulis buku harian, itu akan menjadi nilai tambah.
3. Pengalaman di Pers Kampus akan menjadi prioritas. Anda harus memiliki rasa ingin tahu yang kuat dalam membuat berita yang menarik dan relevan.
4. Minat yang mendalam dalam isu sosial dan lingkungan sangat diutamakan. Behasa Inggris dan Indonesia yang sangat baik (lisan dan tulisan) juga diperlukan.
5. Memiliki minat luas dan rasa ingin tahu tentang berita dan isu yang berkembang di daerah, termasuk isu politik hingga gosip viral.
6. Pengalaman dan penguasaan bahasa lain akan menjadi nilai tambah, terutama dalam media online dan media sosial. Jika Anda sudah mengikuti akun Mukomuko Post, itu akan menjadi keuntungan.
7. Kesiapan untuk bekerja di bawah tekanan dan di lingkungan yang cepat dan dinamis adalah suatu keharusan.
9. Mukomuko Post membutuhkan individu yang tangguh dan berintegritas, yang tidak mudah menyerah dan tidak dapat digoda dengan "amplop".
Jika Anda memenuhi kriteria di atas, silakan kirimkan CV Anda ke mukomukopostcom@gmail.com atau hubungi kami melalui WhatsApp di +62 823-7770-0857.
Mukomuko Post: Sumber Informasi, Pendidikan, dan Berita Kontrol Sosial Mukomuko untuk Nusantara.